Pemerintah PNG Komitmen Bangun PLB Berseberangan dengan Dua PLBN Baru di Papua

JAKARTA (Outsiders) – Pemerintah Indonesia telah menginformasikan kepada Pemerintah Papua New Guinea (PNG) tentang rencana pembangunan dua Pos Lintas Batas Negara (PLBN) tambahan yang dibangun di Provinsi Papua tepatnya di Kampung Sota-Distrik Sota, Kabupaten Merauke dan Kampung Yetetkun, Distrik Ninanti, Kabupaten Boven Digoel.

Demikian disampaikan Pelaksana tugas (Plt.) Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP), Suhajar Diantoro, usai mengikuti sidang ke-35 Joint Border Committee (JBC) di Lae, Provinsi Morobe, Papua New Guinea pada tanggal 11-12 Desember 2019.

“Indonesia telah menginformasikan rencana pembangunan dua PLBN tambahan,  di Kampung Sota-Distrik Sota, Kabupaten Merauke yang progresnya sekarang sudah lebih dari 80 persen dan Kampung Yetetkun, Distrik Ninanti, Kabupaten Boven Digoel sesuai Inpres No.1/2019. Serta meminta pihak Papua New Guinea untuk kiranya dapat mendirikan Pos Lintas Batas serupa di Kampung Weam dan Kampung Ambaga yang merupakan wilayah PNG,” ujar Suhajar dalam laporannya, Sabtu (14/12/2019).

Lebih lanjut, Suhajar menyampaikan dalam laporannya bahwa pihak Pemerintah Papua New Guinea menyatakan memandang perlu membangun Pos Lintas Batas sebagai pasangan dua PLBN yang dibangun oleh Indonesia.

Menurut Suhajar pihak Pemerintah Indonesia perlu mengawal komitmen yang telah disampaikan oleh Pemerintah Papua New Guinea tersebut.

“Papua New Guinea menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan survei di daerah tersebut dan mereka memandang perlu dan tengah menjajaki pembangunan Pos Lintas Batas sebagai pasangan PLBN Sota dan Yetetkun dimaksud. Kita perlu mengawal komitmen pemerintah Papua New Guinea ini,” pungkasnya.

Pos terkait